-->

5 Makanan yang Bikin Si Kecil Pintar

 
5 Makanan yang Bikin Si Kecil Pintar

Jakarta: Berbeda dengan orang dewasa, anak-anak membutuhkan nutrisi lengkap yang penting untuk pertumbuhan mereka.

Makanan tertentu yang dikonsumsi anak-anak bahkan dapat memengaruhi proses belajar mereka.
Para peneliti menyimpulkan bahwa makanan yang punya kandungan vitamin dan mineral berpotensi meningkatkan kekuatan otak anak.

Otak anak butuh energi agar tetap fokus. Tak heran mengapa orang tua selalu diingatkan agar buah hatinya menyantap makanan kaya nutrisi dan seimbang.

Ada lima makanan yang dapat membuat anak Anda lebih fokus sehingga dapat mencerna materi pelajaran di sekolah dengan lebih baik.

1. Beri
Seperti blueberry dan stroberi, beri punya tingkat antioksidan yang tinggi. Antioksidan ini dapat meningkatkan keterampilan kognitif dan kemampuan berpikir anak-anak. Kandungan vitamin C juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

2. Telur
Mengandung protein dan nutrisi seperti asam lemak omega-3, lutein dan seng, menjadikan telur sangat baik untuk perkembangan fungsi otak si kecil.

3. Yoghurt
Lemak yang hadir dalam yoghurt mampu mengembangkan kesehatan otak. Lemak ini dapat membuat selaput otak lebih fleksibel dalam mentransfer pesan ke saraf.

4. Ikan
Ikan kaya asam lemak omega 3 dan vitamin D, sehingga mencegah anak kehilangan memori lebih cepat. Tak hanya itu, ikan seperti tuna, salmon, dan sarden sangat dianjurkan dikonsumsi karena dapat memicu kemampuan kognitif agar tetap berkembang.

5. Oatmeal
Oatmeal kaya serat dan protein. Oatmeal menjaga otak dan jantung supaya tetap sehat. Studi menyebutkan, anak-anak yang mengonsumsi oatmeal, cenderung lebih pintar dalam mengerjakan tugas. Oatmeal menyediakan dorongan energi agar anak cepat tanggap. (Sumarni/Boldsky)

0 Response to "5 Makanan yang Bikin Si Kecil Pintar"

Post a Comment

Silahkan beri Komentar disini

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel