-->

HONORER K2 : SIAPA PUN YANG MENOLAK REVISI UU ASN AKAN KAMI LAWAN

MKKSAdanya gerakan yang menggagalkan revisi UU Aparatur Sipil Negara (ASN), ikut dirasakan honorer kategori‎ dua (K2).
Seperti yang diutarakan Ketum Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Titi Purwaningsih.


"Kami merasakan upaya menggagalkan revisi UU ASN ini semakin kuat. Tidak hanya dari instansi pusat, tapi juga honorer K2," ujar Titi kepada JPNN, Selasa (31/1).
Titi merasa heran dengan tujuan honorer K2 yang menolak revisi UU ASN. Padahal hanya itu jalan satu-satunya untuk mencapai status Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Katanya mengharapkan diskresi presiden, ibarat bermimpi di siang bolong.
"Kurang apalagi upaya honorer K2 untuk mendesak presiden mengeluarkan diskresi atau Inpres, ternyata tidak berhasil kan. Karena presiden juga tidak mau melanggar UU ASN. Jadi jalan satu-satunya ya dilakukan revisi UU ASN sehingga ada pintu masuknya," jelas guru honorer K2 di Banjarnegara ini.

Baca Juga : 

Saat ini menurut Titi Purwaningsih., seluruh honorer K2 tengah merapatkan barisan agar tetap solid. Jangan sampai ada upaya melemahkan honorer K2.
"Kami terus melakukan konsolidasi dan merapatkan barisan. Siapa pun yang menolak revisi UU ASN akan kami lawan dengan aksi. Ini kami menunggu izin dari Polda Metrojaya untuk aksi demo di Kantor Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN)," ucapnya.

SILAHKAN DOWNLOAD APLIKASI SUARA PGRI LANGSUNG DI HP ANDA MELALUI PLAYSTORE DAN DAPATKAN INFORMASI TERBARU DARI KAMI SEPUTAR BERITA GURU, PNS, TENAGA HONORER, DAN CPNS DISINI play.google.com/SUARAGURUINDONESIA

sumber : jpnn.com

Demikian berita dan informasi terbaru yang kami bagikan. Semoga bermanfaat bagi rekan-rekan honorer.
Terima kasih telah setia bersama MKKS, situs berita pendidikan terupdate.

0 Response to "HONORER K2 : SIAPA PUN YANG MENOLAK REVISI UU ASN AKAN KAMI LAWAN"

Post a Comment

Silahkan beri Komentar disini

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel